Saturday, March 8, 2014

Setting Access Point Di TP-LINK WA-5110G


Laporan Setting Access Point Di TP-LINK WA-5110G








Disusun Oleh:
Nama = Dwi Prasetyo Manan
Kelas = XII TKJ1 ( TKJ )
No.Abs = 10

Tahun Pelajaran 2012/2013
SMK NEGERI 1 PURWODADI
A. Latar Belakang.
Melakukan konfigurasi pada TP-LINK WA-5110G untuk dijadikan sebuah Access Point, dan bisa dimanfaatkan oleh orang lain.

B. Tujuan
1. Agar siswa dapat mengetahui apa itu TP-LINK.
2. Agar siswa dapat mengetahui fungsi dari TP-LINK.
3. Agar siswa dapat membuat sebuah Access Point yang bisa dimanfaatkan oleh orang lain.
4. Agar siswa dapat melakukan konfigurasi TP-LINK

C. Alat Dan Bahan.
a. TP-LINK TL WA-5110G.
b. Laptop/PC.
c. Kabel Straight.
d. Alat tulis.




D. Langkah Praktik:
a. Reset TP-LINK terlebih dahulu.
b. Sambung Kabel LAN ke TP-LINK dan ke Laptop/PC.
c. Kemudian Setting IP Laptop/PC agar berada dalam satu jaringan dengan TP-LINK.
Ket.:Karena IP default TP-LINK= 192.168.1.254 maka IP Laptop/PC dibuat= 192.168.1.3

d. Kemudian masukkan IP default TP-LINK ke browser.
e. Kemudian isi username=admin dan passwordnya=admin.


f. Masuk ke menu Wireless, untuk mengisi nama Access Point, Asal Negara, Channel, Power, dan Modenya.

g. Lalu save, kemudian

TP-LINK secara otomatis akan reboot sendiri.

h. Setelah proses reboot selesai masuk ke menu Wireless lalu pilih Wireless Mode, untuk menyetting TP-LINK apakah dijadikan Access Point, Client, Repeater, atau Bridge ( PTP ).


i. Lalu Save, Kemudian TP-LINK secara otomatis akan reboot sendiri.
j. Masuk ke menu Wireless lalu pilih Security Setting, untuk membuat keamanan pada Access Point.








Ket.: Version dibuat = WPA2-PSK.
Encryption dibuat = TKIP.
PSK Passphrase dibuat = tkjsmkn1pwd_oke.

k. Lalu Save.
l. Masuk ke menu Network, untuk mengubah IP TP-LINK, yang semula 192.168.1.254 menjadi 192.168.1.10.







m. Lalu save, Kemudian TP-LINK akan merestart secara otomatis dan IP nya akan berubah menjadi 192.168.1.10.
n. Kemudian masuk ke menu DHCP, untuk mengenable fitur dari DHCP.



KEt.: DHCP Service dibuat = enable.
Start IP Address dibuat = 192.168.1.1
End IP Address dibuat = 192.168.1.254
Default Gateway dibuat = 192.168.1.10 ( IP dari Access Point )
o. Lalu Save.
p. Kemudian masuk ke menu Sytem Tools kemudian pilih Reboot, untuk merestart TP-LINKnya.



E. Hasil Praktek.
Access Point tersebut dapat terkoneksi ke computer client tanpa ada masalah.

F. Kesimpulan.
Jadi Wifi merupakan sebuah jaringan nirkabel yang dibuat oleh perusahaan Wifi Allience dengan menggunakan frekuensi 2,4 GHz dangan menggunakan standart IEEE 802.11.

No comments:

Membuat rangkaian sederhana LED menggunakan livewire

selamat datang di blog saya lagi prasetyomanan@blogspot.com kali ini saya akan memposting bagaimana cara membuat rangkaian LED menggunakan ...